Halaman

Welcome to the Blog of Dilean Mahks

Minggu, 06 Oktober 2013

STUDI EKSKURSI HIMANIKA FISIP UNIVERSITAS BRAWIJAYA 2013


Selasa (24/09) lalu, Hari pertama dimana para Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Brawijaya (UB) berumpul di depan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UB, dan mulai menaiki bus yang telah mengantarkan para mahasiswa (termasuk saya) ke Jakarta, Bandung, dan Yogyakarta. Setelah sampai di Jakarta pada pukul 05:00 pagi, kamipun beristiraht, mandi, makan, dan sholat (ISHOMA) di Masjid Istiqlal Jakarta Pusat.
                                                                          

Setelah ISHOMA terlaksanakan kami melanjutkan perjalanan ke Kementrian Informasi dan Komunikasi (KEMINFO), ditempat ini para mahasiswa diberikan pembekalan berupa seminar oleh Akhmad Nizwar selaku Kepala Hubungan Masyarakat. pembekalan yang diberikanpun berupa materi-materi seperti, Transformasi Pasar, Global e-commerce, dan Shop online, dan disini juga kami diberikan arahan untuk kerja/magang kelak di KEMINFO.

Perjalananpun dilanjutkan ketempat institusi/perusahaan televisi ternama di Indonesia, yaitu TRANS TV disini kami di guide oleh salah satu Crew yang ada di Trans TV tersebut, dimana kami semua diajak mengelilingi studio-studio yang ada di trans tv, studio-studio itu antara lain, studio berita, infotainment, produksi tv, rekaman/dubbing, dan studio terakhir yaitu studio terbesar di Asia Tenggara, dimana studio ini sering dipake untuk acara-acara komedi, seperti Yuk Kita Sahur (YKS) yang ditayangkan setiap Ramadhan.

Kamis (26/09) lalu, perjalanan selanjutnya adalah ke salah satu universitas swasta di Jakarta, yaitu London School of Public Relation Jakarta (LSPR). Para mahasiswa juga diberikan pembekalan tentang program-program yang ada di LSPR, program yang dikenalkan, yaitu Mass Communication, Marketing, International Relations, Public Speaking, dan Public Relations. Adapun segmen saling berbagi pengetahuan dan Informasi antara mahasiswa UB dengan mahasiswa LSPR. Disini kamipun semakin termotivasi dan berambisius untuk memilih Universitas yang baik untuk Gelar Master (S2) kelak.

Perjalanan ke -4 selanjutnya para mahasiswa tiba di PT. DWISAPTA di Jakarta, disini kami mendapatkan pembekalan berupa bagaimana cara mengatur strategi pemasaran, cara membuat iklan, dan lain lain yang berhubngan dengan Komunikasi Pemasaran.

Bandung, Jumat (27/09) lalu perjalanan dilanjutkan ke Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Padjajaran Bandung, hal yang kami lakukan disini sama dengan hal yang ada di LSPR pada Kamis lalu, yaitu saling berbagi pengetahuan tentang program-program, Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM), dan himpunan mahasiswa.

Yogyakarta, Sabtu (28/09) lalu adalah hari terakhir kegiatan Studi Eksekursi Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi (HIMANIKA) 2013 dimana waktunya para mahasiswa untuk bersukaria berbalanja oleh-oleh di Malioboro Yogyakarta. setelah mendapatkan buah tangan (oleh-oleh) dari yogyakarta, perjalananpun dilanjutkan menuju Malang pada pukul 01:00 Minggu (29/09).


Studi Eksekursi ini sangat bermanfaat sekali, karena dapat membuka ambisius para mahasiswa untuk menemukan peminatannya di semester 5 kelak, peminatannyapun yaitu Komunikasi Massa, Public Relation, dan Manajemen Komunikasi.


Senin, 20 Mei 2013

Korea Utara 6 Kali Tembakkan Misil dalam 3 Hari

Korea Utara menembakkan dua misil jarak pendek ke perairan di lepas pantai timurnya. Penembakan misil ini merupakan yang keenam kalinya dalam tiga hari.



Kementerian Pertahanan Korea Selatan menyatakan Korea Utara menembakkan satu misil pada Senin pagi, dan satu lagi pada siang hari ke arah Laut Timur, yang juga disebut sebagai Laut Jepang.

Peluncuran terbaru ini menyusul tiga peluncuran pada hari Sabtu dan satu lagi pada hari Minggu, meskipun ada seruan agar menahan diri dari Korea Selatan dan negara-negara lain di kawasan, serta dari PBB.

Pyongyang hari Senin (20/5) menolak kritik terhadap peluncuran misil tersebut, dengan menyatakan bahwa latihan militer merupakan hak tak terbantahkan dari setiap negara berdaulat. 


SOURCE :VOA INDONESIA

EFFEK KOMUNIKASI MEDIA MASSA DALAM BENTUK APAPUN

Efek Komunikasi Media Massa Dalam Bentuk Apapun
Tugas 7 PSIKOLOGI KOMUNIKASI
DILEAN DWI NOVARI MAHKS
125120207111021
Dari matakuliah Psikologi Komunikasi dengan materi Efek Komunikasi Massa yang saya pelajari pada tanggal (13-05-2013). saya akan menganalisis dan menyimpulkan suatu Iklan Kartu GSM yang ada di Indonesia.
Iklan ini mulai ditebar dimana-mana, baliho juga mulai “menggeliat” dibeberapa sudut kota, utamanya kota Surabaya dan Bandung sebagai target awal peluncuran AXIS. Minggu-minggu ini, iklan AXIS di Jakarta juga sudah mulai bertebaran.
Motto yang dipromosikan oleh AXIS adalah “GSM yang Baik. Namun, sebaik apakah AXIS tersebut? Benarkan iklan yang ditampilkan dimana-mana itu juga tidak mengandung “tapi” ? Mari kita coba lihat lebih jauh, khususnya mengenai tarif bicara ke lain operator.

Keunggulan yang diangkat oleh AXIS adalah pemakaian GPRS yang gratis sebesar 100 Mb dalam sebulan, pemakaian sms ke lain operator sebesar Rp. 60 per-sms dan biaya panggilan sebesar Rp. 600 per-menit ke lain operator.

Setelah membuka website dari Axis yang dapat diakses melalui situs www.axisworld.co.id khususnya mengenai tarif, ada beberapa hal yang harus diperhatikan:
  1. Untuk panggilan ke operator lain, kembali AXIS membedakan antara lokal dan interlokal. Dimana tarif untuk interlokal sebesar Rp. 1.200 per-menit atau setara dengan Rp. 20 per-detik. Jadi, kembali para pelanggan harus berhati-hati dan bisa membedakan tujuan telepon yang dilakukan.
  2. Pembayaran tidak dilakukan per-detik, melainkan menggunakan pembulatan per-15 detik, jadi apabila kita melakukan panggilan selama 16 detik, maka harus membayar 30 detik. Kelihatannya sepele, namun apabila dilakukan berulang-ulang, maka kerugian pembayaran panggilan yang dialami akan cukup besar.
Kedua hal diatas harus diperhatikan baik-baik oleh pelanggan AXIS, agar tidak terlena dengan segala kemudahan dan kemurahan dalam melakukan panggilan ke lain operator. Kemudian, berapa sebenarnya tarif AXIS dalam melakukan panggilan ? 

Saya tidak melakukan hitung-hitungan lagi seperti pada pembahasan tarif sebelumnya, karena tarif AXIS relatif lebih mudah karena tidak ada skema yang “aneh-aneh” dimana tarif berubah-ubah pada menit tertentu. Terlihat  bahwa secara umum, tarif AXIS masih diatas dari beberapa operator GSM lainnya, namun juga berada pada tarif yang “menengah”. Kecuali pada tarif interlokal.

Coba lihat baik-baik, ada “kebetulan” yang cukup menarik. Terlihat bahwa tarif lokal AXIS itu persis sama dengan 2 x tarif Mentari Sakti, sedangkan tarif Interlokal AXIS sama persis dengan tarif mentari sakti.

Zona layanan AXIS pada webjuga masih mencantumkan 2 kota, yaitu Bandung dan Surabaya. Khusus Surabaya, rupanya layanan AXIS sudah merambat pada beberapa Kabupaten dan Kota.Nah, dari pemaparan di atas, apakah AXIS adalah GSM yang Baik ?Dengan tulisan ini, maka seluruh operator GSM, mudah-mudahan bermanfaat untuk semua.

Minggu, 28 April 2013

Warga Kota Boston Kenang Korban Bom Marathon

Penduduk kota Boston hari Sabtu (27/4) mengubah daerah garis finish marathon Boston menjadi tempat peringatan bagi para korban pemboman kembar bulan ini.




Puluhan orang berkumpul di Boylston Street untuk meletakkan bunga dan menyampaikan pesan harapan bagi para korban. Beberapa orang mengikat bendera Amerika ke pagar pembatas dan menempatkan puluhan sepatu lari untuk menunjukkan dukungan mereka. Merpati kertas yang diikat ke pohon-pohon di dekatnya bergerak lembut tertiup angin.

Hari Jumat, Dinas Marshals Amerika mengatakan tersangka pembom maraton Boston Dzhokhar Tsarnaev dipindah ke fasilitas medis penjara sementara pihak berwenang terus mencari informasi tentang serangan itu. Pemboman itu menewaskan tiga orang dan melukai lebih dari 250 lainnya.

Tsarnaev dipindah ke Federal Medical Center Devens dari rumahsakit Boston, di mana ia dirawat karena luka-luka yang diderita dalam penangkapannya pekan lalu. Seorang jurubicara tidak merinci kondisi tersangka berusia 19 tahun itu, yang menurut para pejabat mulai pulih dari luka leher.

Kakak Tsarnaev, tersangka co-konspirator, Tamerlan Tsarnaev, berusia 26 tahun, tewas dalam konfrontasi dengan polisi pekan lalu.

Juga hari Jumat, agen-agen FBI mencari komputer laptop yang diyakini milik Dzhokar Tsarnaev. Agen-agen berbaju khusus anti radiasi putih menyusuri tempat pembuangan sampah akhir dekat kampus University of Massachusetts Dartmouth, di mana Dzhokar tercatat sebagai mahasiswa.

Source : VOA INDONESIA

KELOMPOK DESKRIPTIF DAN KELOMPOK PERSKRIPTIF

Kelompok Deskriptif dan Kelompok Perskriptif
Tugas 6 PSIKOLOGI KOMUNIKASI
DILEAN DWI NOVARI MAHKS
125120207111021



Saya akan menjelaskan tentang kelompok Deskriptif dan kelompok Perskriptif yang diajarkan pada matakuliah Psikologi Komunikasi, dan juga akan saya kaitkan dengan pengalaman-pengalaman yang saya alam.

  • Kelompok deskriptif menunjukkan klasifikasi kelompok dengan melihat proses pembentukannya secara alamiah. Berdasarkan tujuan, ukuran, dan pola komunikasi.

Analisis berdasarkan pengalaman yang saya alami, saya mempunyai kelompok bernama "IMTAQ", karena kami semua senang dengan guru Agama kami waktu SMA, maka kami semua menamakan kelompok "IMTAQ", yang beranggotakan sembilan orang, yaitu Saya (Dilean), Aisyah, Ridwan, Dwiki, Alin, Dede, Mayang, Satrio, dan Desi. Kami semua berasal dari Kota Bekasi, dan sekarang sudah pada berpencar, dan ada juga yang kuliah di Universitas Brawijaya, terutama Saya dan teman saya (Dwiki).

Kelompok Deskriptif di bagi menjadi 5 kelompok, yaitu :

  1. Kelompok Tugas, Kelompok Tugas didalam kelompok IMTAQ ini, kami sering sekali melakukan diskusi atau meyelesaikan tugas bersama-sama, di tempat-tempat yang nyaman.
  2. Kelompok Pertemuan, Kelompok pertemuan didalam kelompok IMTAQ, disini kami terkadang jika ingin pergi liburan, makan bareng, atau nonton bareng, kami semua menyusun rencana dan berkumpul terlebih dahulu.
  3. Kelompok Penyadar, kelompok penyadar dalam kelompok IMTAQ, yaitu kami selalu mengingatkan satu sama lain jika ada yang lupa sholat, atau tidak sengaja untuk berkata kotor, kami semua mengingatkan teman-teman, sehingga dapat menimbulkan perilaku yang baik.
  4. Kelompok Katarsis, kelompok katarsis dalam kelompok IMTAQ, kami semua saling membantu dikala salah satu anggota kami mendapatkan musibah, kami selalu menghiburnya agar bisa menghilangkan rasa sedih dan tekanan batin yang dimilikinya.
  5. Kelompok Sepintas, kelompok sepintas dalam kelompok IMTAQ, yaitu kami terkadang suka bercanda disaat sedanga mengerjakan tugas, dan bercanda itu hanya sepintas saja, lalu kami kembali serius mengerjakan tugas.
  •  Kelompok Perskriptif,
Mengacu pada langkah-langkah yang harus ditempuh anggota kelompok dalam mencapai tujuan kelompok. Cragan dan Wright mengkategorikan enam format kelompok preskriptif, yaitu: diskusi meja bundar, simposium, diskusi panel, forum, kolokium, dan prosedur parlementer.
 
Analisisnya, Kelompok Perskriptif dalam kelompok IMTAQ, tujuan kami mendirikan IMTAQ, supaya persahabatan dan tali silahturahmi kami semua tetap terjaga sampai tua dan berusaha untuk mewujudkan mimpi dari setiap individu.


Kamis, 04 April 2013

AS Perkuat Pertahanan Rudal Hadapi Ancaman Korut




Seoul: Amerika Serikat langsung memperkuat pertahanan peluru kendalinya di wilayah Pasifik dan mengirim interseptor darat ke Guam, setelah sikap Korea Utara mengancam dengan serangan nuklir, Kamis (4/4).

Sekretaris Pertahanan Amerika Serikat Chuck Hagel mengatakan, ancaman dari Pyongyang yang terus bereskalasi ditambah kemampuan militer mereka memunculkan "bahaya yang nyata" untuk AS dan sekutu mereka, Korea Selatan dan Jepang.

"Mereka memiliki kapasitas nuklir sekarang, mereka mampu mengirim rudal," kata Hagel, Rabu kemarin.

"Kita tanggapi ancaman itu secara serius, kami harus siap menghadapi ancaman itu," ujarnya lagi.

Pentagon menyatakan akan mengirim perisai rudal THAAD untuk meindungi basis militer di Guam, sebuah wilayah yang dikuasai Amerika Serikat berjarak 3.380 kilometer di wilayah Tenggara Korea Utara dan memiliki enam ribu personel militer, kapal selam dan peledak bom.

AS melengkapi dua Aegis anti rudal yang sudah disiapkan di wilayah itu.

Setelah peringatan THAAD, militer Korea Utara telah menyetujui untuk aksi militer melawan Amerika Serikat, termasuk juga mengeluarkan senjata nuklir.

"Momentum peledakan itu semakin mendekati," kata seorang staf tentara Korea, menanggapi "tindakan provokatif" AS yang menggunakan pesawat siluman B-52 dan B-2 dalam "latihan" bersama dengan Korea Selatan.

Agresi Amerika Serikat akan "dihancurkan oleh serangan mutakhir yang lebih kecil dan serangan nuklir yang bermacam-macam," kata staf tentara itu.

Korea utara telah membuktikan ancamannya, Kamis, setelah rudal berkekuatan menengah disiapkan untuk menyasar target di Korea Selatan dan Jepang di pantai timur.

"Kami terus mengawasi apakah Korut akan benar-benar menyerang dengan rudal itu atau hanya sebuah gertakan kepada Amerika," kata sumber pemerintah Korea Selatan seperti dikutip kantor berita Yonhap.

Tembakan rudal yang dinilai sangat provokatif ke wilayah laut Jepang merupakan skenario yang disebut pengamat, menjadi jalan Korut untuk keluar dari kriss dengan memamerkan kekuatan senjata.

Profesor di Akademi Diplomatik Nasional Korea di Seoul, Yun Duk-Min, mengatakan, ancaman nuklir terkini serupa dengan isu yang dihembuskan sebulan yang lalu, namun kali ini ditambah dengan persetujuan yang terlihat secara resmi dinyatakan Pemimpin Korut Kim Jong UN.

"Masalahnya apakah Kim yang masih muda dan minim pengalaman mengetahui benar bagaimana menangani eskalasi ini," kata Yun.

"Dimana masalah ini akan berakhir? Itu adalah pertanyaan yang selalu mengusik," ujarnya.

Korut memblokade akses ke wilayah industri Kaesong yang merupakan wilayah gabungan dengan Korsel, Kamis waktu setempat (Rabu WIB), dan masih berjalan hingga hari kedua. Korut juga mengancam menarik sektar 53 ribu pekerjanya sebagai
reaksi atas adanya militer Korsel disana yang ingin melindungi pekerja mereka

Pyongyang menyatakan kepada Seoul, Rabu, aktivitas industri di Kaesong telah berhenti. Bentuk komunikasi itu menggambarkan koordinasi "terakhir" antara kedua negara. "Penutupan kompleks industri itu kini menjadi kenyataan," kata juru
bicara Komite Kedamaian dan Reunfikasi Korea (CPRK).

Korut mengatakan lebih dari 800 warga Korsel berada di Kaesong, yang berjarak 10 kilometer dari batas dengan Korut, dapat segera pergi, namun banyak yang memilih tetap tinggal.

Korea Utara mengancam "pre-emptive" serangan nuklir terhadap Amerika pada awal Maret, dan pekan lalu komando militer tertinggi menyiapkan unit roket dengan status perang.

Banyak pengamat berpendapat, pemasangan sasaran nuklir belum dapat dilakukan untuk mendukung penyerangan wilayah AS itu.

Tensi semakin meninggi di Semenanjung Korea, sejak Desember, ketika Korut mengirim roket besar. Pada Februari, ancaman kembali meningkat dengan tes nuklir ketiga.

Sanksi PBB dan latihan militer gabungan Korea Selatan-AS memicu ketegangan di Pyongyang, mulai dari serangan artileri dan juga pertempuran nuklir.

Eskalasi yang terus meningkat telah menyita perhatian dunia. China dan Rusia kembali meminta semua pihak mengendalikan diri. Sekjen PBB Ban Ki-Moon menyebut situasi itu sudah terlalu jauh dan dikahwatirkan membuat efek yang lebih besar lagi.

Pekan ini, Korut kembali mengancam dengan membuka reaktor nuklir Yongbyon, sumber senjata plutonium. Reaktor itu ditutup pada Juli 2007 di bawah kesepakatan enam negara mengenai pelucutan senjata.

Institut AS-Korea pada John Hopkins University, Rabu, mengatakan kamera satelit pada 27 Maret memperlihatkan konstruksi kerja dari reaktor tersebut telah berlangsung.(Antara)

Source : Metrotvnews.com

Selasa, 02 April 2013

INTERPERSONAL COMMUNICATION

Interpersonal Communication
Tugas 4 PSIKOLOGI KOMUNIKASI
DILEAN DWI NOVARI MAHKS
125120207111021


  • Interpersonal Perception 
Perception menurut Allport adalah Fenomologi setiap individu mengalami persepsi yang berbeda, dan prosesnya sangat konstruktif. Saya akan memberikan contoh proses yang konstruktif, menurut pengalaman yang saya alami.ontohnya saya saat pertama kali mendapatkan matakuliah Bahasa Indonesia di Gedung Kuliah Bersama (GKB), Persepsi saya rasanya suntuk, panas, tidak menyenangkan, fasilitas kurang memadai, itu semua dirasakan oleh fisik saya. 
  • Object Perception >< Internal Perception
Materalistic >< Psycological
Objek biasa, tapi Materialistik, contoh berdasarkan yang saya alami adalah, contoh ada teman saya yang memandang saya cakep (good looking), tetapi disatu sisi teman saya yang lainnya memandang saya secara Psikologis jelek (biasa saja).
  • Proximal Clues
Menurut Edwart T. Hal :
  1. Mengartikan hubungan seseorang berdasarkan jarak, Contoh : saya mempunyai teman bernama Dwiki setiap dia duduk dengan temannya yang bernama Alin, mereka berdua sering dianggap pacaran.
  2. Situasi seseorang yang dapat menentukan persepsi orang, contoh : Kami mendapatkan matakuliah Dasar-dasar Public Relation yang diajarkan oleh Dosen Pak Muwafik, tetapi saat dia sudah kembali ke kantornya, posisi dia sudah berubah menjadi Pembantu Dekan III (PD III).
  • Perception : Kinestics Gues & Facial Gues
Sikap tubuh kita, bisa tertarik atau tidak kepada orang tersebut, tergantung sikap tubuhnya.
Contoh : Pada hari senin yang lalu (25-03-13), Ibu Ika Widyanti mengajarkan matakuliah Psikologi Komunikasi tentang Interpersonal Communication, memang pada saat itu kondisi kelas sangat ribut, mungkin karena faktor kuliah malam, lalu dosen kami Ibu Ika terdiam sejenak, lalu respon kami semua ikut terdiam, karena gestur tubuh Ibu Ika tersebut.
  • Perception : Para Linguistic (Tinggi rendah suara) & Artifacts
  1. Para Linguistic, yaitu Nada suara (Sound Pitch), Kecepatan bicara (Speech Speed), Aksen (Dialects), dan Sign/Gesture
  2. Appearence : Body Form, Cosmetics, baju, tas, badge, beauty, barang-barang yang dipakai individu , dan bagaimana membangun citra.
Contohnya : Kami mendapatkan matakuliah Teori Komunikasi yang diajarkan oleh Dosen Ibu Maya, saat mengajar, "Para Linguistic"nya sangat baik sekali, mulai dari kecepatan bicaranya dalam mengajar, Aksennya layaknya seorang Public Relations (PR), dan "Appearance"nyapun juga sangat baik sekali, mulai dari bajunya yang beliau kenakan rapi dan berwibawa sekali, dan dia membangun citranya layaknya seorang Public Relations (PR).

Minggu, 24 Maret 2013

Album Baru Justin Timberlake Diprediksi Terjual 800 Ribu Kopi



Album baru Justin Timberlake, The 20/20 Experience, diprediksi akan menembus tangga lagu minggu ini dengan penjualan 800 ribu kopi.
Respons masyarakat terhadap album terbaru Justin memang sangat luar biasa dan telah melampaui perkiraan dengan terjual 500 ribu kopi pekan lalu.

Meski baru terjual 500 ribu kopi, album 20/20 ini akan menempati puncak tangga lagu Billboard Hot 200 untuk kedua kali baginya. Album ini juga diperkirakan akan melampaui penjualan albumnya di tahun 2006 lalu sebanyak 684 ribu kopi album FutureSex/LoveSounds.

Jika album baru Justin bisa menembus penjualan hingga 800 ribu kopi, maka ia akan mengambil tempat Lil Wayne dan Taylor Swift di urutan tangga lagu Billboard.

Lil Wayne memegang rekor penjualan tertinggi artis pria sejak tahun 2010 yang menjual album The Carter IV sebanyak 964 ribu kopi. Sementara album Red milik Taylor Swift memecahkan rekor dengan penjualan 1,2 juta di bulan November 2012.

Source : Metrotvnews.com

Sabtu, 23 Maret 2013

FAKTOR PERILAKU MANUSIA

 FAKTOR SOSIOPSIKOLOGIS :
 KEPERCAYAAN, KEBIASAAN, KEMAUAN

TUGAS 3 PSIKOLOGI KOMUNIKASI
DILEAN DWI NOVARI MAHKS
125120207111021



Minggu (24/03/13) saya akan menjelaskan tentang kepercayaan, kebiasaan, dan kemauan. Saya akan kaitkan/analisis dengan diri saya sendiri.
  • Kepercayaan adalah keyakinan bahwa sesuatu itu benar atau salah atas bukti sugesti, etoritas, pengalaman atau miksi. Di sini saya akan menjelaskan dan menganalisis kepercayaan terhadap diri saya. Saat pertama kali masuk Universitas Brawijaya (UB), saya mencoba untuk berteman kesemuanya, tetapi saya harus memilih mana yang lebih baik bagi saya untuk berteman, saya sering kali memperhatikan wajah-wajah teman saya, membaca sifatnya melalui mimik mukanya, apakah dia baik atau tidak untuk saya, saya memilih berdasarkan kepercayaan saya
  • Kebiasaan adalah aspek perilaku manusia yang menetap, berlangsung secara otomatis tidak direncanakan. Setiap orang mempunyai kebiasaan yang berlainan dalam menanggapi stimulus tertentu. Kebiasaan inilah yang memberikan pola perilaku yang dapat diramalkan. Kebiasaan saya adalah saat sedang kebingungan atau gugup, saya selalu menggigit kuku saya hal itu terjadi secara otomatis tidak direncanakan.
  • Kemauan erat kaitannya dengan tindakan, bahkan ada yang mendefinisikan kemauan sebagai tindakan, sama halnya seperti saya yang ingin kuliah di Perguruan Tinggi Negeri (PTN), waktu lulus SMA saya ingin sekali masuk PTN di Jawa, berbagai macam tindakan yang saya lakukan, contohnya seperti belajar lebih giat, berdoa, dll. Setelah saya berhasil sauk PTN di Jawa, tepatnya di Malang. Saya harus bisa menyesuaikan diri, seperti belajar bahasanya da budayanya, itu semua berdasarkan kemauan saya.


Minggu, 10 Maret 2013

Human as Communicator : The Characteristics

Empat Pendekatan Besar dalam Psikologis
Pendekatan Behaviorism
Classical Conditioning

Tugas 2 PSIKOLOGI KOMUNIKASI
DILEAN DWI NOVARI MAHKS
125120207111021

Pada Materi "Human as Communicator yang diberikan oleh Ibu Ika Widyanti pada hari senin (04/03/13). Disini saya akan menganalisis dari salah satu 4 pendekatan besar dalam psikologis, salah satunya yaitu Pendekatan Behaviorism, tepatnya saya akan menceritakan pengalaman saya di minggu ini tentang Classical Conditioning.

(09/03/13) Saya pindah kost di daerah sigura-gura, karena lokasi strategis, di rumah kost yang baru ini, banyak sekali kandang burung tentunya beserta burungnya juga, memang pemilik kost tersebut sangat suka memelihara burung, dan katanyapun burung-burung ini sangat bermanfaat sekali, karena bisa menjadi penjaga kost, jadi jika ada maling burung-burung ini akan mengeluarkan suara/berkicau.

Pada Classical Conditioning yang saya kaitkan dengan pengalaman saya di minggu ini, yaitu anatara pemilik kost dengan hewan peliharaannya, yaitu burung-burung tersebut. Seringkali saya perhatikan, ketika Pak Anto (pemilik kost) memberi makan atau membawa makanan (biji-bijian), sambil bersiul (conditioner stimulus), langsung burung-burungnya mengeluarkan respon seperti loncat-loncat kesana-kemari sambil berkicau.



Itulah Proses Classical Conditioning yang saya lihat pada pengalaman di minggu ini.

Sabtu, 09 Maret 2013

Obama: Kompromi dengan Partai Republik Masih Mungkin Dicapai



Presiden Amerika Barack Obama menyatakan bisnis di Amerika telah menciptakan peluang kerja setiap bulan selama tiga tahun berturut-turut, mendekati 6,4 juta kesempatan kerja baru secara keseluruhan.

Presiden mengatakan dalam pidato mingguannya hari Sabtu bahwa tingkat pengangguran 7,7 persen masih terlalu tinggi, tetapi kini lebih rendah daripada waktu ia mulai menjabat.

Obama mengatakan ia telah mendekati kalangan Republik dan Demokrat untuk mencari cara-cara lebih cerdas guna mengembangkan perekonomian dan mengurangi defisit, sebagai alternatif dari pengurangan otomatis yang diberlakukan baru-baru ini.

Ia mengatakan dalam beberapa bulan mendatang akan ada lagi perdebatan sengit dan perbedaan pendapat, tetapi ia meyakini bahwa kompromi masih mungkin dicapai.

Senator Jeff Sessions, dari negara bagian Alabama, mengatakan dalam pidato partai Republik bahwa utang Amerika yang sangat besar memperlamban ekonomi dan menekan upah. Ia mengatakan pemerintah belum pernah sebesar dan lepas kendali seperti sekarang. 


SOURCE : VOA INDONESIA

Jumat, 01 Maret 2013

The Use of Psycholgy of Communication

Tugas 1 PSIKOLOGI KOMUNIASI
Dilean Dwi Novari Mahks
125120207111021

Tubbs & Moss (1974) Effective Communication :



Influence/Change Attitude (Mempengaruhi/Merubah Sikap), di dalam mempengaruhi/merubah sikap, tidak perlu berkampanye untuk mempengaruhi, tetapi dengan kata-kata (statement) dapat mempegaruhi/merubah sikap. Pada hari ini Jumat (01/03/13) tepatnya di dalam blog ini saya akan menceritakan pengalaman yang saya alami di minggu ini. Tentunya saya akan kaitkan dengan materi kegunaan Psikologi Komunikasi menurut Tubbs & Moss, dengan salah satu contohnya yaitu mempengaruh/merubah sikap.

Selasa (26/02/13), Saya mempunyai dua orang teman, namanya Ardy dan Krisna, mereka adalah teman satu kostan, Ardy mememang orangnya sangat jahil, teman saya yang satu lagi suka memakai baju feminim, dia orangnya ingin serba tahu, dan aksis pula, kemarin saya melihat Krisna sedang berfoto di salah satu gadget saya, dengan memakai baju feminim, lalu teman saya Ardy dengan diam-diam mengambil dan menyimpan foto tersebut kedalam handphonenya (HP), lalu dia men-share foto feminim tersebut kesemua HP temannya, termasuk saya. Keesokan harinya, Krisna secara tidak sengaja mengotak-ngatik HP saya, dan otomatis dia melihat fotonya dengan memakai baju feminim, lalu saya berusaha menjelaskan kepada Krisna dan teman-teman saya yang lainnya, bahwa foto feminim tersebut, bukan saya yang share, melainkan si Ardy.

Kamis (28/02/13), Ardy yang tidak mau mengakui kesalahannya, karena dia yang mengambil secara diam-diam foto Krisna, lalu Ardy mencoba untuk menghindari kesalahannya dengan meng-kambing hitamkan saya, dengan kata-katanya Ardy mencba untuk mempengaruhi dan juga merubah sikap teman-temannya terhadap saya agar percaya dengan omongannya yang selalu menyalahkan saya, hampir semua teman-teman saya yang ada di kostan benci dengan saya, karena kata-katanya Ardy yang dapat meyakinkan teman-temannya, di sini saya juga melakukan hal yang sama, saya mencoba untuk mempengaruhi teman-teman saya, agar tidak ada kesalahpahaman, dan bahwa saya tidak salah, melainkan Ardy. Hasilnyapun teman-teman saya tidak kesal dan membenci saya lagi, dan pertemananpun berjalan dengan biasanya.